Saturday, July 15, 2006
Aku lebih suka melihat warna hitam, kalaupun didalamnya putih dan bersih. Tapi kalau seandainya warna putihnya hanya bagian luar saja, trus didalam hitam kekotor-kotoran, itu sangat menjijikkan!
Banyak manusia tertipu dengan keindahan diluar, sehingga mudah terpikat dan bikin dia tertarik, padahal itu hanya diluarnya saja. Hal yang bagini kadang banyak membuat orang terpesona, tanpa melihat dan mengecek kebenaran keaslian dirinya. Bisa saja Dia menghias dengan begitu bagus, tapi tak slamanya dia akan bagus. Barangkali dia hanya sekedar menggoda kita sejenak.
Kenapa orang mengumpakan sesuatu itu dengan hati?? Ngungkapkan Cinta dengan hati, menilai Perasaan dengan hati, menggambarkan Kesucian itu dengan hati, dan mengungkapkan Kalimat yang bagus dengan ucapan hati-hati??! Nah, sekarang kita teliti apa dibalik kulit yang bernama hati itu??!
Hati adalah suatu bentuk yang wujudnya didalam. Orang tidak bisa melihat hati tersebut baik atau tidak, kecuali dengan perbuatan si pemilik hati.bila hati nya baik, maka baiklah semua amalan perbuatan seluruhnya. Tapi kalau hatinya jelek, maka jeleklah semua perbuatan amalannya. Makanya sesuatu keindahan yang bagus, jangan sekali2 kita hanya melihat pesona luar, lihatlah didalam, walau hanya pesona luarnya kurang begitu menarik. Sesungguhnya lebih indah melihat pesona dalam dibanding pesona luar walaupun dirinya jelek.
Kita kadang gampang berbohong, bahkan dengan perbuatan kita bisa berbohong semaunya, akan tetapi hati didalam tidak bisa kita bohongi. Dari mana kita tahu?? Dengan rasa malu terhadap diri kita! Orang tidak punya rasa kemaluan, aku rasa dia tidak memiliki hati yang suci dan baik. Setiap perbuatannya penuh dengan kekotoran! Inginnya hanya menjelek-jelekan, mengadu domba, bahkan menggagalkan rencana orang lain. Mungkin dia tidak punya rasa kasih sayang kali??! Tapi urusan hati kita semua tidak bisa menilai, kecuali bisa di telek lewat perbuatannya sehari-hari. Karna perkara itu urusan Tuhan. Semoga kita tidak termasuk orang yang buta hatinya!
posted by bangagus at 6:59 AM
0 Komentar: